Resep Kue Basah Tradisional Nusantara - Indonesia merupakan negeri kepulauan yang tentunya kaya akan makanan khas, diantaranya berupa kue basah maupun kue kering. pada kesempatan kali ini, akan kita coba menyajikan aneka resep kue basah tradisional nusantara yang enak dan tidak lekang oleh waktu. meski sudah serba modern, namun selalu dapat kita jumpai terutama apabila ada acara hajatan, sunatan dll. akan kita jumpai beberapa kue basah seperti nagasari, kue lapis, kue ku, kue bugis,
Bahan-bahan membuat kue nagasari :
Resep Kue Nagasari
Bahan-bahan membuat kue nagasari :
- 300 gram tepung beras
- 3 buah pisang tanduk matang, potong-potong
- Gula pasir secukupnya
- 1 liter santan kental dari satu buah kelapa
- 2 lembar daun pandan
- Garam secukupnya
- Daun pisang untuk membungkus, potong-potong
- pertama-tama campur tepung beras dengan setengah liter santan, lalu aduk hingga tercampur rata. Sisihkan.
- Masak sisa santan dengan daun pandan, gula serta garam lalu aduk dan masak hingga mendidih.
- Campurkan adonan tepung beras dengan adonan santan, lalu aduk hingga tercampur rata dan adonan menjadi kalis.
- Ambil satu sendok adonan yang diletakkan diatas daun pisang lalu masukkan potongan pisang, kemudian bungkus adonan dengan daun hingga tertutup semua bagian. Lakukan cara tersebut hingga adonan habis.
- Kukus adonan yang telah terbungkus daun pisang dan tunggu hingga matang.
- Setelah terlihat matang, angkat dan kue nagasari pun siap untuk dihidangkan.
Resep Kue Ku Kacang Hijau
Bahan Kulit Kue Ku Kacang Hijau
- Tepung ketan 220 gram
- Tepung beras 50 gram
- Kentang kukus 100 gram ( haluskan )
- Air 200 cc
- Minyak 20 cc
- Garam secukupnya
- Pewarna Makanan secukupnya
- Bahan isi Kue Ku isi Kacang Hijau :
- Kacang hijau 80 gram ( rebus, haluskan )
- Gula pasir 150 gram
- Santan kental 50 cc
- Air matang 200 cc
- Wijen 2 sdm
- Garam secukupnya
Cara membuat Kue Basah Tradisional yang Enak
- Membuat adonan kulit :Ayak tepung beras dan tepung ketan lalu Tuangkan air masak sedikit sedikit. Aduk sampai lembut menggunakan sendok kayu.
- Tambahkan minyak lalu aduk sampai merata. Tutup adonan kue kue mamakai kain bersih basah. Diamkan sekitar 30 menit. Bentuk bulat, Sisihkan
- Membuat adonan isi : campurkan kacang hijau, gula pasir, wijen, dan garam tambahkan santan dan air. Masak adonan isi sambil diaduk sampai adonan kalis dan dapat di pulung. Bentuk bulat lebih kecil dari adonan kulit.
- Pipihkan adonan kulit kemudian isi dengan adonan isi. Tutup lalu cetak adonan dengan cetakan kue ku.
- Lapisi bagian bawah dengan daun pisang, panaskan kukusan kemudian kukus selama 15 menit. Agar matang sempurna panci pengukus harus sering di buka tutup ketika mengukus.
Resep Kue Bugis
Bahan Kue Bugis:
- 375 tepung ketan putih
- 1/2 sendok teh garam
- 250 ml santan
- 50 ml air daun pandan
- suji daun pisang
- 300 gr kelapa setengah tua, kupas, parut
- 200 gr gula pasir
- 1/4 sdt vanili
- 1/2 sdt garam
- 150 ml air
- Buat isi: campur kelapa parut, gula pasir, vanili, garam, dan air, masak sambil diaduk sampai matang dan air habis, angkat, sisihkan.
- Campur tepung ketan dan garam, tuangi santan dan air daun suji sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai dapat dipulung.
- Ambil 1 sdm adonan tepung, beri 1 sdt adonan isi, bulatkan
- letakkan di atas sehelai daun pisang. Lakukan sampai adonan habis, kukus sampai matang.
- Ambil selembar daun pisang, bungkus.
0 Response to "Resep Kue Basah Tradisional Nusantara"
Posting Komentar