Resep Risoles Spesial Gurih - risoles merupakan jajanan favorit yang selalu ada dimanapun, makanan gorengan isi sayuran dan daging yang enak. biasanya dimakan paling asik dengan sigitan cabe rawit. resep masakan ini juga tidak terlalu sulit, jadi anda dapat membuatnya sendiri di rumah. inilah resep dan cara membuat Risoles Spesial Gurih.
Bahan isi Risoles:
Resep Risoles Spesial Gurih
Bahan dan bumbu membuat RisolesBahan isi Risoles:
- 500 gram wortel, diiris kotak kotak, rebus sebentar tiriskan.
- 250 gram daging ayam fillet, direbus, suir suir
- 5 sendok makan tepung terigu
- 300 mililiter susu cair
- 3 siung bawang putih, dicincang halus
- secukupnya lada bubuk
- secukupnya garam
- secukupnya gula pasir
- Pertama Tumis bawang putih cincang dalam minyak agak banyak, kemudian masukan tepung terigu lalu aduk cepat.
- Masukkan susu cair sedikit demi sedikit, aduk aduk searah
- masukkan ayam suir, irisan wortel dan bumbu bumbunya
- aduk aduk sampai matang
- 250 gram tepung terigu
- 1 butir telur
- 2 sendok makan minyak goreng
- secukupnya air
- secukupnya garam
- Pelengkap menggoreng :
- 1 butir telur
- 250 gram tepung roti/panir
- 1 sendok makan air matang
- Pertama Campur tepung terigu, telur, minyak goreng dan air, aduk dengan mixer dan beri garam secukupnya.
- Perhatikan keenceran larutan, (kira-kira bisa didadar)
- diamkan adonan 30 menit.
- Dadarlah kulit
- Ambil selembar kulit, lalu isi dengan adonan isian, lipat, lem dengan putih telur, lakukan sampai kulit habis
- Celupkan risoles kedalam larutan telur dan air, angkat, lalu gulingkan ke tepung panir.
- Istirahatkan 30 menit sebelum digoreng, agar tepung merekat.Kemudian goreng sampai keemasan.selesai.
selamat mencoba membuat Resep Risoles, semoga berhasil. bila ada waktu senggang, baca juga resep masakan menarik lainnya. terimakasih atas kunjungannya, semoga bermanfaat...
0 Response to "Resep Risoles Spesial Gurih"
Posting Komentar